Rabu, 14 November 2012

Puluhan Lapak Ditertibkan

Puluhan Lapak Ditertibkan

LEMABANG --Sebanyak 60 petugas Polisi Pamong Praja (Pol-PP) Kota Palembang dibantu pihak Kecamatan Ilir Timur (IT) II, kembali melakukan penertiban terhadap seluruh pedagang kaki lima (PKL) yang masih menjajahkan dagangannya di atas saluran air (drainase) dan badan Jalan Yos Sudarso.

Petugas mengangkut dan membongkar seluruh lapak, tenda, serta gerobak milik PKL tersebut. Sebaliknya, para PKL hanya bisa terdiam dan melihat seluruh dagangannya diangkut oleh petugas ke dalam truk yang ada.

"Kami pasrah seluruh dagangan diangkut oleh Pol-PP Kota Palembang. Yah, bagaimana lagi pak, kami harus berjualan demi membeli sesuap nasi dan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari," kata Maisyaroh, salah seorang PKL, kemarin (11/12).

Kepala Satuan (Kasat) Pol-PP Kota Palembang, Drs H Aris Saputra MSi, mengaku, pihaknya menurunkan sekitar 60 petugas Pol-PP Kota Palembang pada penertiban PKL di Lemabang tersebut dan berlangsung dua hari berturut-turut. "Hari Minggu, petugas berhasil mengangkut dan mengamankan delapan lapak, berupa tiga buah tenda milik pedagang baju bekas (BJ, red), sol sepatu, serta warung manisan," bebernya.

Pihaknya juga berhasil mengamankan satu gerobak milik pedagang rokok dan tiga gerobak milik pedagang buah. Kemarin (12/11), petugasnya berhasil mengangkut satu gerobak rokok dan dua tenda milik PKL. "Kami juga mengangkut puluhan lapak milik pedagang sayur dan lainnya. Seluruh lapak dan gerobak yang diangkut telah diamankan di kantor Pol-PP Kota Palembang," ungkapnya.

Camat IT II Yanurpan Yani, menambahkan, keberadaan PKL tersebut dinilai sangat mengganggu arus lalu lintas di kawasan Lemabang. Pihaknya telah berulang kali melakukan penertiban dan penjagaan PKL tersebut. "Bila ada petugas, PKL hilang dan akan kembali lagi jika petugas tidak ada," pungkasnya. (yud/ce4)

---------------------------------------------------------------------
Sumatera Ekspres, Selasa, 13 November 2012
---------------------------------------------------------------------

0 komentar:

Posting Komentar